AWAL BERTEMU
November 2019
Kami pertama bertemu sejak kelas 2 SMA Semester 2 pada tahun 2018. Pada saat itu aku siswi pindahan dari sekolah lain. Aku ingat saat pertama kali kami bertemu dia menyodorkan tangan untuk berkenalan dan dari situlah awal perkenalan kami berdua. Waktu SMA kami sekelas karena hal itu kami sering bertemu sehingga kami merasa saling tertarik dan saling ingin mengenal lebih jauh satu sama lain. Sejak saat itu, kami mulai semakin dekat.
Berkomitmen
Januari 2020
Tahun 2019 kami mulai berkencan dan membangun hubungan yang erat. Kami saling mendukung dan tumbuh bersama, melalui berbagai tantangan dan rintangan bersama. 6 Tahun bersama bukanlah waktu yang singkat sekaligus menjalani LDR (Long Distance Relationship) bukanlah suatu hal yang mudah untuk kami, dimana masing-masing dari kami mengejar mimpi dan pendidikan. perjalanan panjang itu telah kami lewati bersama dengan memegang komitmen untuk selalu bersama walaupun terhalang oleh jarak dan kesibukan masing-masing.
Menikah
November 2024
Selama 6 Tahun bersama, berbagai fase telah kami lewati bersama. Pada tahun ini 2025, kami memutuskan untuk mengikat janji suci dalam pernikahan. Dalam momen yang penuh cinta dan haru ini, kami melangkah ke jenjang hidup baru, siap untuk menghadapi masa depan bersama dengan saling cinta dan dukungan satu sama lain.